Harga Semen Per Sak 2019

Sebelumnya harga pasaran telah menampilkan harga semen per kilo, kali ini ada baiknya juga kita merilis harga semen per sak pasaran di toko-toko bangunan (panglong). Berikut ini harga semen per sak (kemasan 40 dan 50 kg), dapat digunakan sebagai acuan pembelian dan perencanaan biaya konstruksi pembangunan rumah dan gedung lainnya.
Merek
Kemasan
Harga
Semen Tiga Roda 50 Kg Rp. 54.000,-
Semen Tiga Roda 40 Kg Rp. 44.000,-
Semen Jakarta 50 Kg Rp. 58.000,-
Semen Jakarta 40 Kg Rp. 42.000,-
Semen Holcim 50 Kg Rp. 52.000,-
Semen Holcim 40 Kg Rp. 42.000,-
Semen Gresik 50 Kg Rp. 52.000,-
Semen Gresik 40 Kg Rp. 42.000,-
Semen Garuda 50 Kg Rp. 52.000,-
Semen Garuda 40 Kg Rp. 42.500,-
Semen Conch 50 Kg Rp. 52.000,-
Semen Conch 40 Kg Rp. 42.000,-
Semen Padang 50 Kg Rp. 60.000,-
Semen Padang 40 kg Rp. 50.000,-
daftar harga semen per sak

Harga diatas sebagian besar merupakan harga kontraktor (borongan) biasanya minimal pembelian diatas 100 sak. Untuk harga eceran per sak cukup ditambah sekitar Rp. 5.000 per sak. Harga borongan cenderung lebih dekat pada harga distributor, kemungkinan perbedaan harga semen hanya sekitar Rp. 1.000,-.

Daftar diatas adalah harga-harga untuk semen mortar bukan semen putih. Semen mortar adalah semen biasa yang digunakan untuk merekatkan batako, bata, batu dll dalam konstruksi. Untuk daftar harga semen putih per kg bisa anda lihat di sini.

Diatas juga ditampilkan harga semen padang yang jauh lebih mahal dari semen lainnya, hal ini karena harga tersebut merupakan harga eceran di toko bangunan bukan borongan. Untuk harga kontraktor pasarannya hanya sekitar 50.000,-an per kilo.

Kualitas semen di Indonesia antar merek bisa dikatakan hampir sama, apalagi merek-merek dibawah holding semen Indonesia pada umumnya memiliki standard kualitas yang sama. Adapun merek semen dibawah holding tersebut adalah; Semen Gresik, Semen Padang, dan Semen Tonasa.

Demikianlah daftar harga semen per sak kali ini, semoga bermanfaat dan membantu anda khususnya membuat perencaraan anggaran biaya pembangunan. Terima kasih.

Related:

Share this article :
Fb Tweet

No comments: